Permintaan SMAN Modal Bangsa bersama Komite Sekolah kepada Bank Aceh Syariah untuk penyediaan 1 unit mesin ATM telah dipenuhi. Hari ini, Jumat, 26 Agustus 2022, ATM tersebut resmi beroperasi.

Bertempat di gerbang sekolah, diharapkan ATM Bank Aceh ini dapat membantu penyediaan uang cash bagi warga sekolah maupun warga sekitar. “Alhamdulillah dengan adanya ATM Bank Aceh ini, manfaatnya tidak hanya di nikmati oleh keluarga besar SMA Mosa, namun juga oleh warga masyarakat sekitar,” ujar Mawardi, guru Mosa sekaligus Wakil kepala sekolah bidang Kesiswaan.
Sementara itu Kepala SMA Modal Bangsa, Misra M.Pd, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang sudah memberikan atensi dan dukungan sehingga ATM Bank Aceh sudah tersedia dan beroperasi disini. “Mari kita jaga dan berdayakan ATM ini agar senantiasa beroperasi demi mudahnya transaksi keuangan warga sekolah, dan masyarakat,”kata Misra, M.Pd setelah melakukan penarikan perdana di ATM tersebut.

Bapak Kepala Sekolah juga menghimbau agar para orang tua dan wali siswa agar dapat segera membekali anak-anaknya dengan kartu ATM untuk memudahkan transaksi keuangan.