Kadisdik Aceh Jadi Pembina Upacara sekaligus Membuka MPLS
Kepala Dinas Pendidikan Aceh, Marthunis, ST., D.E.A., bertindak sebagai Pembina Upacara di SMAN Modal Bangsa pada Senin, 15 Juli 2024. Upacara tersebut dihadiri oleh Kacabdin, Pengawas, guru dan staf serta siswa SMAN Modal Bangsa.
Dalam amanah upacara, Kadisdik Aceh berpesan kepada siswa-siswi baru SMAN Modal Bangsa agar dapat mengikuti MPLS dengan sebaik-baiknya.
“SMAN Modal Bangsa ini berada pada peringkat 157 Nasional berdasarkan nilai UTBK yang artinya tertinggi di Aceh, maka penting bagi siswa baru di kelas X untuk mengenal kultur dan budaya sekolah dengan baik dan nyaman tanpa perundungan melalui MPLS. Dengan disiplin dan ketekunan kalian, InsyaAllah kami yakin SMAN Mosa dapat menjadi top 10,” ujar Marthunis yang kemudian membuka secara resmi kegiatan MPLS di SMAN Modal Bangsa.
Kepala SMAN Modal Bangsa, Misra S.Pd., MPd mengapresiasi dukungan Disdik Aceh dalam kegiatan-kegiatan sekolah termasuk MPLS ini.
“MPLS 2024 diisi berbagai kegiatan positif dan menarik untuk mengenalkan peserta didik baru kepada kultur dan budaya sekolah serta membangun moral dan karakter peserta didik, tanpa kekerasan, tanpa perundungan,” tegas Misra.