Siswa SMAN Mosa Gelar Karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila
Siswa-siswi SMA Negeri Modal Bangsa menyulap pelataran parkir sekolah menjadi stan-stan guna memamerkan produk karya mereka pada Senin, 29 Mei 2023.
Menurut Kepala SMAN Modal Bangsa, Misra MPd, Gelar Karya tersebut merupakan akhir dari rangkaian projek penguatan profil pelajar Pancasila, yang merupakan tindak lanjut dari implementasi Kurikulum Merdeka.
“Gelar Karya ini merupakan pergelaran hasil projek yang dirancang dan dibuat oleh anak-anak kita berdasarkan tema-tema yang difasilitasi guru pembina, ujar Misra MPd.
Turut hadir dalam kegiatan ini para orang tua siswa, Komite Sekolah, guru dan pelajar dari sekolah sekitar serta unsur Dinas Pendidikan Aceh.
Waka.Kurikulum Drs. Suriyadi menjelaskan tujuan Gelar Karya ini adalah untuk membentuk karakter peserta didik yang mandiri, kreatif dan siap menghadapi tantangan era globalisasi.
“Terdapat 36 Projek yang digelar siswa-siswi, umumnya berbasis pada bidang kearifan lokal, gaya hidup berkelanjutan dan kewirausahaan, ujar Suriyadi.
Kabid SMA dan PKLK Dinas Pendidikan Aceh, Hamdani MPd pada saat pembukaan kegiatan Gelar Karya di SMAN Modal Bangsa menyampaikan penjelasan lanjutan tentang Profil Pelajar Pancasila yang beriman dan bertakwa, mandiri, berkebhinnekaan global, bernalar kritis, kreatif dan bergotong royong.
Pada Gelar Karya ini pengunjung dapat melihat dan mendapat penjelasan dari siswa-siswi terkait produk hasil projek masing-masing kelompok seperti tortilla keumamah, yakult punch, es serut buah, pupuk organik alternatif, pemanfaatan sampah plastik, dan lain-lain.